Wednesday, November 25, 2009

Tips Belanja Makanan Di Supermarket


     Okey deh, kalau urusan shoping di supermarket, penulis rajanya apalagi dalam hal pilih-memilih makanan. Karena penulis merupakan Mahasiswa Poltekkes Palangka raya Jurusan Gizi tentunya saat shoping makanan tidak asal comot lalu memasukannya ke keranjang belanja, ada beberapa tehnik memilih makanan yang harus anda perhatikan untuk mendapatkan makanan yang layak dan sehat untuk dikonsumsi. Ribet amat sich…eiits…tunggu dulu jangan kira supermarket itu super bersih,,,belum tentu lho, walaupun terlihat bersih ruangannya tetapi belum tentu makanan yang dijualnya mempunyai kualitas yang bagus untuk dikonsumsi.
Okey langsung aja deh tips memilih makanan saat berbelanja di supermarket :

a. Lihat Harga 


Lho kok…kenapa harus lihat harga kan gak ada hubungannya ama gizi, tunggu dulu ekonomi juga merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kesehatan yaitu kesehatan sos-ekonomi, betul gak, beli makanan yang sama gizinya akantetapi ekonomis harganya, betul gak..?? hehehehe





b. Lihat Tanggal EXPIRED


Point ini yang sering kali kita lalaikan, padahal point inilah yang terpenting dari point-point yang ada pada artikel ini. Lihat tanggal expired suatu produk makanan apa saja, tidak saja pada saat anda membeli makanan di super market, namun pada saat anda membeli makanan dimanapun anda berada. Tanggal expired sangat menentukan makanan yang akan anda beli layak atau tidak untuk dikonsumsi. Apabila makanan tersebut sudah expayed tinggalkan.
Untuk memilih makanan berkualitas untuk dikonsumsi, pilih makanan yang tanggal expirednya masih lama, untuk makanan dengan tanggal expired minggu depan atau beberapa hari lagi, lebih baik anda pilih makanan tersebut di toko maupun supermarket lainnya dan pilih makanan yang akan anda beli tadi dengan tanggal expired masih lama.
Semakin dekat suatu produk makanan dengan tanggal kedaluarsa artinya semakin lama makanan tersebut didiamkan, untuk itu tanggal expired makanan selain sebagai indikator boleh atau tidak dikonsumsi juga merupakan indikator untuk melihat produk lama atau tidak diproduksi.

c. Lihat kemasan 


Kemasan luar sebuah produk adalah salah satu indikator yang paling mujarab,,,ets salah yang paling jelas maksudnya, untuk mengetahui apakah suatu produk makanan yang dijual di supermarket memiliki kualitas yang baik jika ingin dikonsumsi. Ada beberapa kemasan :
     1. Kemasan berupa Plastik.
Untuk kemasan berupa plastik yang perlu anda teliti adalah masalah kebocoran, lihat apakah keadaan plastik masih bagus atau sudah kempes, apabila plastik pembungkus dalam keadaan kempes, kemungkinan besar makanan yang dibungkus sudah tidak baik untuk dikonsumsi karena udara luar sudah masuk kedalam makanan yang dijual tersebut. namun apabila bungkus masih terlihat menggelembung anda dapat memasukannya pada keranjang belanja anda.
     2. Kaleng
Kemasan kaleng biasanya dipakai untuk makanan yang diawetkan seperti misalnya SARDEN susu juga termasuk kategori makanan kaleng. Untuk mengetahui bahwa produk layak konsumsi atau tidak, anda dapat melihat pada keadaan kaleng tersebut, apabila kaleng dalam keadaan menggelembung, peot atau lecet segera tinggalkan produk tersebut dan pilih yang lain.
      3. Kertas
          Tidak sedikit lho…produk makanan yang dibungkus menggunakan kertas, contohnya saja produk jenis keju, Ikan laut yang dikeringkan etc, untuk produk jenis ini, lihat pada bagian kertas, apabila kertas berminyak dan ada noda pada kertas tersebut, tinggalkan produk dengan bungkus kertas tadi.

      4. Mika plus plastik
          Lebih sering makanan jenis daging yang dibungkus dengan Mika dan plastik, untuk menentukan baik buruknya kualitas suatu makanan yang dibungkus dengan dua bahan tersebut lihat pada keadaan mikanya, apabila mika sudah dalam keadaan lusuh dan sobek maka kemungkinan besar produk supermarket tersebut tidak layak lagi untuk dikonsumsi. Lihat juga keadaan plastiknya, apabila tepi plastik terbuka atau sobek, tinggalkan produk tersebut dan pilih yang lain.


No comments:

Post a Comment